Bismillahirrohmanirrohim…
“Sebaik-baik perkataan adalah AlQuran, sebaik-baik petunjuk adalah petunjuk Nabi Muhammad SAW…”
Tulisan dan perkataan yang sempurna hanyalah AlQuran, kitab yang terbebas dari segala cacat dan kesalahan.
Menulis merupakan kegiatan untuk menuangkan apa yang ada dalam pikiran untuk diwujudkan dalam bentuk tulisan dengan maksud menyimpan atau menyebarkan informasi yang terdapat didalamnya.
Seperti telah kita ketahui, sebaik-baik manusia adalah yang bermanfaat bagi manusia yang lainnya, maka setiap tulisan ini sepenuhnya dimaksudkan untuk kemanfaatan dan kebaikan bagi pihak-pihak yang terkait didalamnya, baik pembaca maupun penulis. Dengan semangat berbagi dan kebersamaan untuk menuju kebaikan, izinkan saya untuk memulainya. Saran dan kritik atas segala kesalahan tentu akan sangat berarti, hanya kepadaNyalah kita memohon ampun.
“Action kills fear”, dengan memulai maka hilanglah semua ketakutan yang dikhawatirkan. Jadikan AlQuranul Karim sebagai pedoman hidup dan bacaan utama, Sunnah Rasulullah sebagai tuntunan, dan pemahaman orang-orang sholih yang terdahulu (Salafushsholih) sebagai panduan. Sungguh, tak ada yang sia-sia dalam hidup ini, semoga semua berjalan sesuai yang diharapkan dan tetap dalam upaya meraih keridhoan 4WI saja. Tetap semangat…!!!